Chicharito di Bench Meksiko, Etoo Pimpin Kamerun
jpnn.com - NATAL- Timnas Kamerun menurunkan skuat terbaik menghadapi Meksiko pada laga Grup A Piala Dunia 2014 di Natal Arena das Dunas, Jumat (13/6) malam WIB.
Lini belakang bakal dikomandoi Assou Ekotto. Alex Song bertugas sebagai pemimpin di barisan tengah. Sementara, daya gedor Kamerun akan dibebankan pada duet Samuel Eto'o dan Stephane Mbia.
Di sisi lain, Meksiko tak akan diperkuat striker Javier Hernandez. Bomber milik Manchester United berjuluk Chicharito iu hanya dijadikan cadangan. Meksiko lebih memilih Giovani Dos Santos untuk menggempur pertahanan Kamerun.
Selain absennya Chicharito, skuat Meksiko bisa disebut terbaik. Jajaran pelatih memercayakan lini belakang pada Rafael Marquez yang juga bertindak sebagai kapten. Sedangkan lini tengah akan digawangi Hector Moreno. (jos/jpnn)
Berikut line up pemain:
Meksiko:
13. G Ochoa (GK)
2. Rodriguez
4. Marquez (c)
6. Herrera
7. Layun
10. Dos Santos
15. Moreno
18. Guardado
19. Peralta
22. Aguilar
23. Vazquez
Kamerun:
16. Itandje (GK)
2. Assou Ekotto
3. Nkoulou
4. Djeugoue
6. Song
8. Moukandjo
9 Eto'o (c)
13. Choupo-Moting
14. Chedjou
17. Mbia
18. Enoh
NATAL- Timnas Kamerun menurunkan skuat terbaik menghadapi Meksiko pada laga Grup A Piala Dunia 2014 di Natal Arena das Dunas, Jumat (13/6) malam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MotoGP 2025: Alasan Jorge Martin Pilih Membumi
- PSBS vs Persib: Maung Bandung Pincang, Bojan Hodak tak Risau
- Debut Apik Bidadari Cantik dari Bulgaria, Langsung Bikin Gresik Kalah di Kandang
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan