Chiellini Antar Italia Unggul Sementara Atas Spanyol
jpnn.com - SAINT-DENIS - Babak pertama laga 16-besar Euro 2016 antara Italia versus Spanyol di Stade de France (27/6), telah usai. Sontekan Giorgio Chiellini membawa Gli Azzurri untuk sementara unggul atas sang juara bertahan.
Meski tanpa diperkuat Antonio Candreva yang masih cedera, Italia tampil menekan sejak menit awal pertandingan. Peluang Eder yang masih bisa diblok pemain Spanyol jadi penanda awal laga.
Laga baru berjalan delapan menit, David De Gea dipaksa melakukan penyelamatan apik demi menghalau sundulan Graziano Pelle. Peluang emas didapat Italia beberapa menit kemudian.
Aksi akrobatik Emmanuele Giaccherini nyaris merobek jala gawang De Gea. Spanyol baru bereaksi menit ke-22 lewat tembakan Cesc Fabregas yang masih bisa diadang defender Gli Azzurri.
Setengah jam pertandingan berlangsung, Sergio Ramos hampir mencetak gol bunuh diri saat antisipasinya tak berujung manis di depan gawang sendiri. Terus menekan, Italia akhirnya memecah kebuntuan menit ke-33.
Berawal dari eksekusi tendangan bebas Eder, bola rebound jatuh di kaki Giaccherini dan akhirnya bergulir bebas. Chiellini dengan sigap menyambar bola masuk ke gawang.
Jelang turun minum, Giaccherini kembali mengancam jala De Gea. Namun, skor 1-0 untuk keunggulan Gli Azzurri tetap bertahan. (feb/JPNN)
SAINT-DENIS - Babak pertama laga 16-besar Euro 2016 antara Italia versus Spanyol di Stade de France (27/6), telah usai. Sontekan Giorgio Chiellini
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 8 Pemain yang Hidupnya Berubah Setelah Euro 2016
- Inilah 5 Gol Terbaik Euro 2016
- Simak Saran Legenda Jerman untuk Podolski dan Schweinsteiger
- WOW, Ternyata Total Penonton Euro 2016 Fantastis Banget, Ini Angkanya...
- Ronaldo Tak Hanya Jago Olah Bola, Dia Juga Dermawan
- Mengejutkan! Legenda Prancis Sebut Griezmann Tak Layak Jadi Pemain Terbaik Euro 2016