Chiellini Jelang Belgia vs Italia: Red Devils Bukan Hanya Romelu Lukaku

Chiellini Jelang Belgia vs Italia: Red Devils Bukan Hanya Romelu Lukaku
Bek sekaligus kapten Italia Giorgio Chiellini. Foto: (Football Italia)

jpnn.com, MUNCHEN - Kapten Timnas Italia Giorgio Chiellini nampaknya akan kembali tampil pada perempat final EURO 2020 menghadapi Belgia di Allianz Arena, Munchen, Sabtu (2/7) malam WIB.

Sempat main di dua laga awal EURO 2020, Chiellini kemudian dihantam cedera saat melawan Swiss yang membuatnya diganti Franco Acerbi.

Bek veteran Italia itu kemudian harus absen di dua laga berikutnya, lawan Wales dan Austria.

Memiliki postur besar dan tinggi, tak heran Chiellini paling dinantikan kiprahnya untuk mengawal lini belakang Italia saat bertemu Red Devils -julukan Belgia- malam nanti.

Dengan pengalaman yang dimiliki, sang bek diharapkan mampu meredam striker Belgia Romelu Lukaku.

“Kami menaruh banyak rasa hormat kepada Lukaku, sebab ia melalui musim yang bagus bersama Inter Milan dan menjadi pemain yang dominan. Namun, akan menjadi sebuah penghinaan jika cuma membicarakan Lukaku, Belgia punya banyak pemain berkualitas lain,” ujar Chiellini.

Media-media Italia memprediksi pemain berusia 36 tahun ini akan kembali mengawal pertahanan Gli Azzurri -julukan timnas Italia- usai absen dalam dua pertandingan.

Chiellini akan kembali bertandem dengan Leonardo Bonucci di jantung pertahanan Italia asuhan Roberto Mancini. (uefa/mcr16/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

Giorgio Chiellini kembali disiapkan di lini belakang Italia usai pulih dari cedera guna meredam striker Belgia Romelu Lukaku.


Redaktur & Reporter : Muhammad Naufal

Sumber Uefa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News