China Bolehkan Lagi Tulang Harimau dan Cula Badak Untuk Pengobatan

China sekarang memperbolehkan lagi penggunaan cula badak dan tulang harimau untuk bahan pengobatan dan kegiatan budaya.
Namun pencabutan larangan yang sudah berlangsung selama sepuluh tahun itu dianggap oleh lembaga pelindung satwa seperti WWF akan memimbulkan dampak yang 'mengerikan'.
Dewan Negara CHina mengeluarkan aturan baru untuk menggantikan aturan yang ada sebelumnya yang dibuat tahun 1993 yang melarang perdagangan tulang harimau dan cula badak.
Aturan baru masih melarang penjualan, penggunaan, ekspor dan impor barang-barang seperti itu, namun memberikan 'perkecualian' seperti digunakan untuk penelitian keilmuwan dan kedokteran, penggunaan di bidang pendidikan dan bagian dari 'pertukaran budaya".
"Cula badak dan tulang harimau yang dibesarkan dalam kandang boleh dgunaakn untuk 'penelitian kedokteran atau perawatan medis untuk penyakit berat." kata aturan tersebut.
External Link: People's Daily Tweet
Cula badan dan bagian dari harimau dimasuikkan dalam kategori 'barang antik' boleh digunakan dalam 'pertukaran budaya', dengan persetujuan dari pihak berwenang, meskipun barang-barang tersebut tidak boleh dijual di pasar atau dipertukarkan lewat internet.
Aturan baru ini akan mulai diberlakukan 6 Oktober.
- Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Reformis, Meninggal Dunia pada Usia 88 tahun
- Dunia Hari Ini: PM Australia Sebut Rencana Militer Rusia di Indonesia sebagai 'Propaganda'
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia