China Sebentar Lagi Bakal Punya Jaringan 5G Terbesar di Dunia, Luar Biasa
jpnn.com, BEIJING - China telah mencapai prestasi awal dalam membangun jaringan seluler 5G terbesar di dunia, demikian disampaikan Kementerian Perindustrian dan Teknologi Informasi China pada Senin (19/4).
Hingga akhir Februari tahun ini, China telah membangun total 792.000 stasiun pemancar atau base transceiver station(BTS) 5G, dengan jumlah terminal seluler yang terhubung ke jaringan mencapai 260 juta, kata Wakil Menteri Perindustrian dan Teknologi Informasi China Liu Liehong dalam sebuah konferensi pers.
Kementerian juga memperkirakan pengiriman ponsel 5G di China akan mencapai 80 persen dari total pengiriman pada paruh kedua tahun ini.
Kecepatan jaringan seluler China menempati urutan keempat di antara 139 negara dan kawasan, kata Liu, mengutip data dari badan pengukur kecepatan internasional.
China menargetkan pembangunan lebih dari 600.000 BTS 5G pada 2021. Kementerian Perindustrian dan Teknologi Informasi akan mengalihkan fokus dari "cakupan dan popularisasi" jaringan menjadi "peningkatan kecepatan dan kualitas."
Kementerian juga berencana membangun infrastruktur jaringan "gigabita ganda" yang mencakup daerah perkotaan dan kota-kota yang memenuhi persyaratan dalam tiga tahun, serta mendorong konstruksi berdasarkan permintaan serta cakupan jaringan 5G yang luas secara teratur, menurut kementerian itu. (xinhua/ant/dil/jpnn)
Hingga akhir Februari tahun ini, China telah membangun total 792.000 stasiun pemancar atau base transceiver station (BTS) 5G
Redaktur & Reporter : Adil
- Forum Pemuda Indonesia-China: Generasi Muda Jadi Jembatan Kerja Sama
- Semifinal BWF World Tour Finals 2024: Ganda Campuran China dan Malaysia Saling Sikut
- Menkeu Sri Mulyani Buka-bukaan soal Nasib Ekonomi Indonesia pada 2025
- ARMY Merapat, BTS Pop-up : Space Of BTS Kini Hadir di Jakarta
- Pengamat Nilai Kritik 'The Economist' kepada Prabowo Tak Sesuai Kenyataan
- 'Trump Effect' Bisa jadi Peluang Besar bagi Indonesia, Asalkan