Chong Wei Bantah Gunakan Doping

jpnn.com - KUALA LUMPUR - Lee Chong Wei akhirnya angkat suara terkait kasus doping yang tengah menjeratnya. Pebulutangkis terbaik Malaysia itu mengaku tak pernah menggunakan doping selama bermain.
Padahal, hasil tes sampe A yang dilakukan sudah membuktikan bahwa urine Chong Wei mengandung Dexamethasone. Selain itu, tes sampel B yang dilakukan di Norwegia juga menunjukkan hasil positif.
"Saya tak menggunakan obat-obatan untuk meningkatkan performa saya. Menjaga nama baik lebih penting bagi saya,," terang Chong Wei di laman Asia One, Minggu (9/11).
Pebulutangkis berusia 32 tahun itu mengaku hanya menjalani latihan dengan disiplin untuk menjaga penampilannya. Selain itu, Chong Wei juga tak pernah berniat menggunakan obat terlarang demi menunjang prestasinya.
"Saya bekerja keras sepanjang hidup saya. Saya tak mau ambil jalan pintas. Saya sudah menjadi pebulutangkis peringkat pertama dunia dalam waktu sangat panjang. Saya juga sudah menjalani lebih dari 100 tes. Saya tahu bahayanya obat-obatan itu," tegas Chong Wei. (jos/jpnn)
KUALA LUMPUR - Lee Chong Wei akhirnya angkat suara terkait kasus doping yang tengah menjeratnya. Pebulutangkis terbaik Malaysia itu mengaku tak pernah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Al Ghazali Percaya Diri Seven Speed Motorsport Siap Bersaing di Ajang Drifting 2025
- 76 Indonesian Downhill Season 2025 Makin Menantang, Seri Perdana Digelar di Ternadi Bike Park
- Pukul Arema FC, Madura United Menjauh dari Zona Merah Liga 1
- Jamie Vardy akan Meninggalkan Leicester City Akhir Musim
- Kondisi Skuad Indonesia Pada Detik Terakhir Menjelang Terbang ke Sudirman Cup 2025
- Dituduh Menunggak Gaji Pemain Ratusan Juta, Manajemen PSKC Bilang Begini