Chris Paul Cetak 42 Poin, Clippers Bekuk Warriors

jpnn.com - LOS ANGELES- Los Angeles Lakers bangkit dari keterpurukan. Usai kalah di derby kontra Lakers di laga pertama NBA, Clippers tampil menggila ketika menekuk Golden State Warriors dengan skor telak 126-115 dalam laga yang dilangsungkan di Staples Center, Los Angeles, Jumat (1/11).
Clippers harus berterima kasih pada Chris Paul yang tampil sangat hebat dalam pertandingan tersebut. Paul sukses membukukan double double dengan 42 poin dan 15 assist. Salah satu aksi hebat Paul adalah ketika memberikan tiga assist bagi Blake Griffin di kuarter ketiga.
Saat itu, Griffin langsung menyelesaikan umpan-umpan Paul dengan alley-oop dunk yang membuat seisi Staples Center bergemuruh. Alley-oop dunk tersebut menyempurnakan performa hebat Griffin yang juga membukukan double double dengan 23 poin dan sepuluh rebound.
Kemenangan tersebut menjadi pelipur lara bagi Clippers. Sebab, di laga perdana, Paul dkk dipaksa mengakui ketangguhan Lakers dengan skor telak 103-116.
Hasil manis itu juga mendongkrak konfidensi pelatih anyar Doc Rivers. Namun, yang lebih penting, kemenangan itu bisa menjadi modal untuk memperbaiki catatan musim lalu. Saat itu, Clippers untuk kali pertama sukses menjadi juara divisi dengan membukukan 56 kemenangan.
Di kubu Warriors, Stephen Curry tampil tak kalah hebat dengan donasi 38 poin, dua rebound dan sembilan assist. David Lee menguntit perolehan poin Curry dengan 22 poin dan lima rebound. (jos/jpnn)
LOS ANGELES- Los Angeles Lakers bangkit dari keterpurukan. Usai kalah di derby kontra Lakers di laga pertama NBA, Clippers tampil menggila ketika
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah