Cicipi Bakmi Jowo Mbah Gito, Syarief Hasan: Luar Biasa
jpnn.com, YOGYAKARTA - Ketua MPR Syariefuddin Hasan melakukan kunjungan kerja ke kawasan Yogyakarta pada Jumat (27/1).
Pada saat kunjungan, pria yang dikenal dengan nama Syarief Hasan itu menyempatkan diri untuk mengujungi warung bakmi jowo Mbah Gito.
Warung Bakmi Jowo Mbah Gito merupakan wisata kuliner di Kota Yogyakarta yang sangat populer.
Berbagai olahan mi yang ada membuat wisatawan dari berbagai daerah menyambangi warung yang semua bangunannya tersusun dari kayu dan bambu itu.
Dia mengatakan sangat senang bisa mencicipi bakmi Mbah Gito.
“Saya menghabiskan bakmi jowo-nya," ungkap Syarief Hasan.
Politisi Partai Demokrat itu juga mengapresiasi warung itu. Sebab, warung itu merupakan salah satu pelaku usaha kecil dan menengah (UKM).
Menteri Koperasi dan UMKM di masa President Susilo Bambang Yudhoyono itu menegaskan mendukung usaha-usaha yang dilakukan umkm tersebut.
Ketua MPR Syariefuddin Hasan menyempatkan diri untuk mengujungi warung bakmi jowo Mbak Gito.
- Pesan Khusus Plt Sekjen Siti Fauziah Saat Pimpin Mutasi di Lingkungan Setjen MPR
- Wakil Ketua MPR Ibas Berharap Kompolnas jadi Penyeimbang Baik Buruknya Wajah Polri
- Gandeng JakPreneur, Ridwan Kamil Bantu UMKM Jakarta Tembus Pasar Digital
- Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM
- Nana Sudjana Sebut Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng Upaya Tingkatkan Layanan UMKM
- Temui Uskup Agung Jakarta, Ridwan Kamil Diminta Urus Fakir Miskin & Lingkungan