Cie..Cie, Akhirnya Afgan Ucapkan Selamat Ultah untuk Rossa
jpnn.com, JAKARTA - Di hari ulang tahun Rossa pada Senin (9/10), Afgan Syahreza tak lupa ikut memberikan ucapan.
Meski telah didahului oleh sahabat Rossa lainnya, ucapan Afgan tetap dinanti oleh warganet.
Pelantun lagu Terima Kasih Cinta ini akhirnya memberikan ucapan selamat ulang tahun untuk Rossa lewat akun Instagram pribadinya.
Afgan tampak mengunggah foto bersama Rossa. Dalam foto tersebut, dia terlihat merangkul Rossa.
Dalam ucapan selamat yang dituliskannya, Afgan tak lupa memanggil Rossa dengan sebutan sayangnya untuk ibu satu anak tersebut.
Selama ini beberapa netizen dan teman-teman Rossa kerap menggodanya dengan panggilan 'bubu'.
“Happy birthday buu.. i wish you all time of happiness, good health and blessings. I hope everything you've been wishing for come true :)," tulis Afgan sebagai keterangan foto.
Mengetahui Afgan akhirnya memberikan ucapan selamat ulang tahun pada Rossa, membuat para penggemar mereka pun lega.
Afgan Syahreza akhirnya mengucapkan selamat ulang tahun pada Rossa. Dia menuliskan ucapan dan doa untuk pelantun lagu Tegar itu di akun Instagram pribadinya.
- The Lucky Laki Kolaborasi Bareng King Nassar, Al Ghazali: Sesuatu yang Spesial
- Key dan Minho SHINee Hingga Bernadya Siap Guncang Panggung HUT Transmedia
- Afgan dan Thuy Bawa Kesedihan dalam Video Criminal (Over You)
- Memukau, Melly Goeslaw Buka Konsernya dengan Lagu 'Tak Tahan Lagi'
- Film Dokumenter Rossa Tayang di Malaysia dan Singapura
- Rilis Video Musik Nada Nada Cinta Versi Duet, Rossa dan Ariel Malah Dijodohkan