Cinta Beda Agama tak Direstui, Dokter Cantik Kabur dari Rumah
jpnn.com - DOKTER cantik inisial NH (25), kabur dari rumah orangtuanya di Sarudik, Tapanuli Tengah (Tapteng) Sumut, pada pertengahan Maret 2016 bersama pacarnya Oki, warga Kisaran. NH kabur karena cinta beda agama tak direstui ibundanya.
Hal itu diungkapkan ibu NH, Maria Magdalena (48) kepada wartawan, Selasa (12/4) di Aek Tolang, Pandan.
Maria mengungkapkan bahwa pada 25 Maret lalu, putrinya NH pulang dari Medan bareng dengan adiknya Mel nyetir mobil sendiri untuk merayakan Paskah, karena bapaknya baru beberapa tahun meninggal.
Setibanya di rumah, NH bertanya kepada ibunya apakah ia sudah bisa menikah. Dijawabnya sudah, karena sudah dewasa.
“Kalau begitu kenalkanlah dulu siapa calon suamimu, biar aku tahu. Saat itulah ia menyebut nama si Oki. Sayapun melarangnya, karena dulu pun saya tidak setuju hubungan mereka karena beda agama. Saat itulah, ia langsung mengambil sepedamotor dan keluar. Kami tunggu sampai pagi tak juga pulang. Rupanya, menurut keterangan adiknya (Mel, red), si Oki ikut ke Sibolga naik mobilnya sendiri. Makanya kami yakin bahwa dia (NH) pergi sama Oki,” ujar Maria.
Walaupun Maria yakin putrinya kabur bersama Oki, namun mereka tetap melakukan pencarian ke rumah sejumlah keluarganya, baik yang ada di Tapteng maupun Sibolga. Tapi, hasilnya nihil.
Setelah berembuk dengan keluaga di Tarutung, Tapanuli Utara (Taput), mereka akhirnya berangkat ke Sidomukti Kisaran, Kabupaten Asahan.
“Ternyata betul, putri kami berada di rumah orangtua Oki,” sebut Maria.
- Rumah Musik Harry Roesli, Tempat Berkesenian Penuh Kenangan yang Akan Berpindah Tangan
- Batik Rifaiyah Batang, Karya Seni Luhur yang Kini Terancam Punah
- 28 November, Masyarakat Timor Leste Rayakan Kemerdekaan dari Penjajahan Portugis
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara