Cinta Kandas, Remaja 16 Tahun Bunuh Diri
jpnn.com - AKU pergi karena rasa rindu yang menghantui aku. Jadi aku tidak tahan. Jadi aku mohon, tolong sampaikan salam rindu tanda cintaku padanya. I Love Sanah. Thank you. By Reksi Ari Sandi.
Begitu tertulis dalam surat terakhir Reksi Ari Sandi Harahap, warga Dusun Lakkitang, Desa Hiteurat, Kecamatan Halongonan, Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta). Pria berusia 16 tahun ini, ditemukan tewas dengan posisi tergantung di kamar rumahnya, Rabu (14/5) pagi.
Menurut Kepala Desa Hiteurat H Mahaban Harahap, kemarin pukul 09.30 WIB, ayah korban, Harapan Harahap (38), pulang ke rumah memanggil anaknya, Reksi Ari Sandi. Tujuannya, untuk membantu bekerja di kebun karet milik mereka yang berjarak tak jauh dari rumah.
Sebelumnya, sekitar pukul 07.00 WIB Harapan Harahap sudah mengingatkan anaknya, agar setelah mengantarkan kedua adiknya yang masih SD Negeri Hieturat, segera datang ke kebun karet untuk membantunya bekerja.
Setelah ditunggu–tunggu, ternyata Reksi Ari Sandi Harahap tak kunjung datang ke kebun. Oleh karena itu, Harapan Harahap pulang ke rumah untuk melihat anaknya dan mengajak bekerja ke kebun.
Setibanya di rumah, Harapan Harahap langsung memanggil–manggil nama anaknya itu. Namun, karena tidak mendapat jawaban, ia memeriksa ke dalam kamar.
Betapa terkejut Harapan Harahap saat membuka pintu kamar, dan melihat anaknya dalam keadaan tergantung pada seutas tali jemuran warna kuning yang terikat pada kayu penyangga rumahnya. “Orang yang pertama melihat jasadnya adalah bapaknya,” kata kades.
Selain itu, sambung kades, di kamar korban terdapat sepucuk surat yang isinya permintaan maaf kepada kedua orangtuanya. Dalam surat ini dikatakan memohon agar titip salam dan rindunya disampaikan kepada Sanah.
Penemuan surat itu, menyebabkan warga menduga korban nekat mengakhiri hidupnya gara–gara cinta.
AKU pergi karena rasa rindu yang menghantui aku. Jadi aku tidak tahan. Jadi aku mohon, tolong sampaikan salam rindu tanda cintaku padanya. I Love
- Banyak Formasi PPPK 2024 Tahap 1 Tanpa Pelamar, Terungkap Penyebabnya
- Data Sementara Jumlah Pelamar PPPK 2024 Tahap 2, Lumayan Banyak
- Tour de Singkarak Tidak Lagi Digelar
- Pejabat BKPSDM Mukomuko: 114 Formasi PPPK Kosong Pelamar
- Bandingkan Jumlah Honorer Lulus & Calon PPPK Paruh Waktu, Jauh Banget
- DPRD DKI Minta Pengamanan Objek Vital PAM Jaya Ditingkatkan