Ciptakan 4,4 Juta Lapangan Kerja Pada 2024, Sandiaga Uno Gandeng Kadin DKI Jakarta
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menghadiri talkshow bersama pengusaha fashion wanita Indonesia.
Dalam talkshow bertajuk 'Bincang Bisnis Ciptakan Peluang Kolaborasi' Sandiaga turut menggandeng Kamar Dagang dan Industri (KADIN) DKI Jakarta.
Mantan Wakil Gubernur Jakarta itu turut mendengarkan perjalanan bisnis dari pengusaha fashion ternama seperti Vicky Shu, Yogiswari Prajanti, Dina Fatimah dan Indah Aini.
"Kami melihat potensi yang sangat terlihat dari sektor fashion khususnya ekonomi kreatif kita," ujar Sandiaga di Jakarta Selatan, Jumat (24/2).
Dalam talkshow yang diikuti ratusan peserta itu Sandiaga mengatakan sangat optimis untuk pelaku UMKM menyentuh pasar dunia.
"Di bawah kolaborasi bersama kita yakin para pelaku ekonomi kreatif kita bisa bukan hanya tampil di kancah internasional tapi juga berjaya di pasar global," ujarnya.
Sandiaga berharap pelaku UMKM dari sektor fashion bisa ikut serta untuk mencapai target membuka peluang usaha dan lapangan kerja yang luas.
"Targetnya di 2024 nanti 4,4 juta lapangan kerja tercipta," serunya.
Menparekraf Sandiaga Uno turut menggandeng Kamar Dagang dan Industri (KADIN) DKI Jakarta.
- Dukung Sejuta Lapangan Kerja RIDO, Ryan Haroen Usulkan Adanya Kawasan UMKM
- Peringati Hari Sumpah Pemuda, Ini Pesan Penting Menaker Yassierli untuk Generasi Bangsa
- Anindya Bakrie Sebut 3 Dedikasi Utama Kadin untuk Indonesia, Berikut Penjelasannya
- Anindya Bakrie: Kadin Indonesia Fokus pada Pemberdayaan Daerah dan Pastikan Masuknya Investasi
- Ketum Kadin Anindya Bakrie Bersafari dari Menko Bidang Pangan Hingga Menteri Perindustrian
- Kunjungi Kedai Saat Kopi di Surabaya, Sandiaga Uno: Konsepnya Unik