Ciptakan Alat Ini, MAN 1 Jombang Lolos ke Final OPSI 2023
Kehadiran Kepala MAN 1 Jombang, Erma Rahmawati yang menyemangati perjuangan anak didiknya, menjadi energi baru bagi anak didiknya.
"Anak anak senang Bu Er (kepsek) datang. Ini menjadi penyemangat dan obat rindu, kami akan diajak jalan-jalan ke Pantai Ancol," ujar Sayyidah berbinar.
Sayyidah menjelaskan penelitian yang dilakukan tim membutuhkan waktu 5 bulan dari Mei sampai September 2023.
Dari kegiatan observasi lapangan ditemukan kendala yang dihadapi para petani pascapanen padi di kabupaten Jombang.
Dilakukan analisis sampai pengujian alat ini dirancang.
"Hasilnya dinyatakan lolos ditahap laporan penelitian Fullpaper dan diberikan kesempatan oleh Allah untuk mengikuti Final OPSI 2023 di Jakarta ini," katanya.
Menurut Sayyidah, keterbaruan alat Rotary Cilinder Dryer pengering gabah ini adalah dilengkapi dengan sensor DHT22 yang mendeteksi kelembaban udara dan suhu, sehingga ketepatan waktu saat gabah kering bisa diketahui.
Kelebihan lain adalah sumber energi dari aki dapat diperoleh secara hybrid, yaitu dari panel surya dan listrik biasa.
Berhasil menciptakan alat yang bisa membantu petani, MAN 1 Jombang lolos ke final OPSI 2023.
- Eramet & KBF Berikan Beasiswa untuk Mahasiswa Indonesia Timur, Ini Harapan Gubernur Sulut
- Sebanyak 96 Mahasiswa Presentasikan Hasil Riset di Knowledge Summit
- Dukung Gerakan Literasi Heka Leka, Anies Baswedan Bicara Potensi Anak-anak Maluku
- Research Week 2024: Apresiasi Kinerja Dosen Untar Hasilkan Karya Ilmiah Berkualitas
- Adaro Donasikan Paket Seragam Sekolah Senilai Rp 2,4 Miliar untuk Anak Kurang Mampu
- Mendikdasmen Belanja Masalah, Seluruh Guru di Indonesia Wajib Tahu, Ada soal Sertifikasi