Citilink Jalin Kerjasama dengan Bandara Internasional Jawa Barat
jpnn.com - BANDUNG – Citilink Indonesia dan PT Bandarudara Internasional Jawa Barat (BIJB) sepakat menjalin kerjasama strategis. Kerjasama itu untuk meningkatkan kualitas kontrol terhadap armada Citilink, melalui pembangunan base operation dan maintenance.
“Kerjasama ini merupakan bagian dari strategi jangka panjang Citilink Indonesia untuk terus maju ke regional dan memperbesar pangsa pasar," kata Direktur Keuangan Citilink Indonesia Mega Satria dalam siaran persnya, Kamis (2/6).
Mega mengatakan, kerjasama ini juga sebagai bukti komitmen Citilink Indonesia dalam mengutamakan kenyamanan dan keamanan penumpang. Base Operation dan Maintenance merupakan pusat kegiatan operasional dan pengembangan rute Citilink. Nantinya juga akan dipergunakan untuk kontrol dan perawatan pesawat-pesawat Citilink, baik yang sifatnya berkala atau khusus.
"Jadi nantinya tidak hanya membuka penerbangan dari dan menuju ke Bandung, tetapi juga menjadikan Bandara Internasional Jawa Barat sebagai base operation & maintenance Citilink," ucap Mega.
Saat ini base operation Citilink berada di tujuh tempat, yaitu Bandara Soekarno-Hatta, Bandara Halim Perdanakusuma, Surabaya, Batam, Balikpapan, Denpasar dan Makassar.
Dengan penandatanganan MoU ini, Citilink bisa menjadi maskapai pertama yang resmi menjalin kerjasama dengan BIJB.
"Citilink melihat BIJB memiliki prospek yang cukup bagus, sehingga dengan adanya penerbangan Citilink ke bandara ini diharapkan bisa membantu pertumbuhan ekonomi dan turut mengembangkan sektor pariwisata di daerah Jawa Barat," harap Mega. (chi/jpnn)
BANDUNG – Citilink Indonesia dan PT Bandarudara Internasional Jawa Barat (BIJB) sepakat menjalin kerjasama strategis. Kerjasama itu untuk meningkatkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sinar Mas Land Sukses Menyelenggarakan DNA Leadership Summit di BSD City
- Efek Aquabike Championship 2024 Penumpang Ferry di Danau Toba Melonjak 12,7%
- Operasikan Pabrik di Jakarta Timur, Grundfos Gelontorkan Investasi Rp 31 Miliar
- Perdana Hadir di SIAL Interfood, Lee Kum Kee Optimis Perkuat Pasar di Indonesia
- Pengamat Tata Kota Sebut Aparat Lemah kepada Preman Bisa Hilangkan Kepercayaan Publik
- Vasanta Group Luncurkan Hunian untuk Keluarga Muda, Pemandangan Tepi Danau