Citra PKS Terlanjur Hancur Akibat Kasus Daging Sapi

Citra PKS Terlanjur Hancur Akibat Kasus Daging Sapi
Citra PKS Terlanjur Hancur Akibat Kasus Daging Sapi
JAKARTA - Pengamat politik dari Universitas Indonesia, Boni Hargens mengatakan, citra Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tidak akan terdongkrak jika nantinya dikeluarkan dari Sekretariat Gabungan (Setgab) partai koalisi pendukung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Sebab, citra PKS sudah terlanjur hancur dengan kasus korupsi pengurusan kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian yang melibatkan Lutfhi Hasan Ishaaq (LHI).

"Saya tidak yakin hal itu bakal mendongkrak citra PKS. Sudah terlalu rusak PKS sejak kasus LHI digoreng media," kata Boni saat dihubungi, Kamis (13/6).

Menurutnya, jika PKS keluar dari koalisi partai yang mendukung pemerintah maka menteri-menteri kader partai yang kini dipimpin Anis Matta itu pun harus dikeluarkan juga. Boni mengaskan, PKS harus menarik menteri-menterinya yang menjasi tanda ikatan koalisi.

"Itu keharusan. Menteri itu ikatan koalisi suatu tanda jadi. Kalau koalisi bubar, menterinya masih ada, itu apa?" ujar Boni.

JAKARTA - Pengamat politik dari Universitas Indonesia, Boni Hargens mengatakan, citra Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tidak akan terdongkrak jika

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News