City Dalam Kondisi Terpuruk saat Jamu MU
jpnn.com - MANCHESTER - Manchester City memiliki modal buruk ketika menjamu Manchester United pada pekan kesepuluh Premier League 2014/2015 di Etihad Stadium, Minggu (2/10) malam WIB. Tim berjuluk The Citizens itu tak memetik satupun kemenangan dalam tiga laga terakhir di semua ajang.
City bahkan sudah tersingkir dari Capital One Cup usai ditekuk Newcastle United. Meski begitu, City enggan menyerah.
“Anda harus menempatkan diri dalam perspektif positif dan berpikir merebut tiga angka. Bertanding melawan MU atau tim lain, kami harus menang, terutama di kandang,” terang kiper City, Joe Hart di laman Sky Sports, Jumat (31/10).
City memang harus menang untuk tetap menjaga jarak dengan Chelsea yang kini kokoh di puncak klasemen sementara. City yang kini duduk di urutan ketiga dengan koleksi 17 angka tertinggal enam poin dari Chelsea.
“Kami harus mendapatkan tiga angka agar bisa terus melangkah menuju tujuan kami. Ini adalah pertandingan yang sangat bagus,” tegas kiper utama Timnas Inggris tersebut.(jos/jpnn)
MANCHESTER - Manchester City memiliki modal buruk ketika menjamu Manchester United pada pekan kesepuluh Premier League 2014/2015 di Etihad Stadium,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dukung Pertamina Eco Run Fest 2024, PertaLife Insurance Berikan Proteksi untuk Pelari
- Skuad Thailand di Piala AFF 2024, 4 Nama Kondang Absen
- Daftar Harga Tiket Indonesia Masters 2025, Mulai Rp 90 Ribu
- Michelle Elizabeth Surjaputra Resmi Pimpin FTI DKI Jakarta 2024-2028
- Piala AFF 2024, Timnas Indonesia tidak Berkandang di SUGBK
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!