City Kehilangan Kolarov Sebulan

jpnn.com - MANCHESTER - Badai cedera kembali menerpa Manchester City. Terbaru, tim berjuluk The Citizens itu harus kehilangan Aleksandar Kolarov selama sebulan karena dihantam cedera betis.
Cedera itu menimpa ketika Kolarov melakukan pemanasan jelang laga City melawan Manchester United pada pekan kesepuluh Premier League 2014/2015 di Etihad Stadium akhir pekan lalu.
“Kolarov mengalami cedera pada betisnya. Dia akan absen setidaknya selama sebulan ke depan,” terang pelatih City, Manuel Pellegrini sebagaimana dilansir laman Sky Sports, Rabu (5/11).
Absennya Kolarov bisa menjadi berkah bagi para pemain lain untuk menempati posisi utama di starting eleven. Selain Gael Clichy, Eliaquim Mangala bisa menjadi opsi untuk menambal lubang yang ditinggalkan Kolarov.
“Mangala akan masuk ke dalam skuat melawan CSKA Moskow. Kami sangat berharap Mangala berada dalam kondisi fit,” tegas pelatih asal Chili berusia 61 tahun tersebut. (jos/jpnn)
MANCHESTER - Badai cedera kembali menerpa Manchester City. Terbaru, tim berjuluk The Citizens itu harus kehilangan Aleksandar Kolarov selama sebulan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan