City Siap Menerkam Spurs Setelah Taklukkan United

jpnn.com, INGGRIS - Manchester City kini siap menerkam Tottenham Hotspur di partai final Piala Liga Inggris.
City melaju menyusul Spurs ke final, setelah berhasil menumbangkan rival sekotanya Manchester United 2-0, dalam laga semifinal di Stadion Old Trafford, Rabu waktu setempat atau Kamis (7/1) WIB.
Tuan rumah sempat mengancam lebih dulu melalui sepakan jarak jauh Bruno Fernandes, saat laga baru berlangsung sembilan menit.
Namun, kiper Zack Steffen melakukan aksi penyelamatan gemilang untuk menepisnya.
Tensi permainan dinaikkan oleh City empat menit kemudian.
Kevin de Bruyne hampir membawa mereka unggul, jika saja tembakannya yang sudah tak terjangkau kiper Dean Henderson tak dimentahkan oleh tiang gawang.
Kedua tim terus saling serang, tetapi skor nirgol bertahan hingga turun minum.
Lima menit memasuki babak kedua, John Stones memecahkan kebuntuan.
Manchester City siap menerkam Spurs di final Piala Liga, setelah berhasil menumbangkan rival sekotanya Manchester United.
- Taklukkan Lyon, MU Melaju ke Semifinal Liga Europa
- Semifinal Liga Europa: MU Kembali Berjodoh dengan Tim Asal Basque
- Liga Europa: Catatan Unik Manchester United Setelah Masuk Semifinal
- Tiket Tur Asia Manchester United di Malaysia Terjangkau dan Ramah di Kantong
- Kevin De Bruyne Berpisah dengan Manchester City di Akhir Musim Ini
- Pengabdian 10 Tahun Kevin de Bruyne di Manchester City Berakhir