City Waspadai Jeratan Degradasi Fulham

City Waspadai Jeratan Degradasi Fulham
City Waspadai Jeratan Degradasi Fulham

jpnn.com - MANCHESTER - Laga kontra Fulham seharusnya menjadi pertandingan mudah bagi Manchester City. Sebab, kekuatan kedua tim memang bak bumi dan langit. City merupakan kandidat perengkuh gelar juara, sementara Fulham terperosok di dasar klasemen.

Selain itu, pertandingan juga akan dilangsungkan di Etihad Stadium yang merupakan kandang City. Selama ini, City baru sekali menelan kekalahan selama berjibaku di depan publik sendiri.

Dengan fakta itu, City memang sangat diunggulkan. Namun, pelatih City, Manuel Pellegrini justru meminta anak asuhnya ekstrawaspada. Sebab, Fulham tengah membutuhkan banyak poin untuk lepas dari degradasi.

"Saya pikir ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Semua tim di posisi terakhir bukan pasti akan berusaha menambah poin di manapun mereka bermain," terang Pellegrini di laman Triball Football, Sabtu (22/3).

Pellegrini juga sangat menghormati nahkoda Fulham, Felix Magath. Menurut pelatih asal Chili itu, Magath bisa mengubah performa Fulham menjadi tim yang sangat solid.

"Tim seperti Fulham akan terus berjuang untuk bertahan. Saya yakin, kami harus bekerja sangat keras selama pertandingan jika ingin menang. Kami tak boleh banyak bicara," tegas Pellegrini. (jos/jpnn)


MANCHESTER - Laga kontra Fulham seharusnya menjadi pertandingan mudah bagi Manchester City. Sebab, kekuatan kedua tim memang bak bumi dan langit.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News