Ckckck... Atlet Anggar Ini Jatuhkan Ponsel saat Bertanding di Ajang Olimpiade
jpnn.com - RIO DE JANEIRO - Seorang atlet anggar Prancis yang berlaga di Olimpiade Rio de Janeiro, Brasil menjadi perhatian dan masih jadi perbincangan publik hingga saat ini.
Enzo Lefort yang bertanding melawan atlet Jerman Peter Joppich, Senin, (8/8) lalu, menjatuhkan sebuah ponsel dari saku kostum anggarnya.
Sebuah video yang dibagikan oleh NBC Sports memperlihatkan ponsel milik Enzo Lefort terjatuh dari kantongnya ketika ia sedang bertanding melawan atlet Jerman, Peter Joppich.
Lefort terlihat menghindari serangan Joppich sebelum ia melangkah keluar dari arena ketika ponselnya melesat keluar dari kantong celananya.
Pertandingan tersebut dihentikan sesaat ketika Lefort mengambil kembali ponselnya dan menyerahkannya ke seseorang di luar arena pertandingan. (ray/jpnn)
RIO DE JANEIRO - Seorang atlet anggar Prancis yang berlaga di Olimpiade Rio de Janeiro, Brasil menjadi perhatian dan masih jadi perbincangan publik hingga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Live Streaming Persita Vs PSIS Semarang: Brandao Siap Tempur
- BMI Kolaborasi dengan Penyandang Disabilitas Meriahkan Soekarno Run 2025
- Laga Melawan PSM Menentukan Pemain Persis yang akan Didepak
- Persita Vs PSIS Semarang: Mahesa Jenar Lebih Percaya Diri
- Persita Vs PSIS Semarang Sore Ini: Menanti Aksi Eber Bessa
- Malaysia Open 2025: Setelah 20 Tahun, China Ukir Rekor