Clijsters Alami Kekalahan Terburuk
Jumat, 27 Mei 2011 – 14:18 WIB

Clijsters Alami Kekalahan Terburuk
Tampil dengan engkel kanan yang masih dibalut, petenis Belgia itu melakukan 65 unforced error. Dia pun mengalami kekalahan di sebelas dari 12 game terakhir. Dengan hasil tersebut, maka terhentilah 15 kemenangan beruntun yang didapat Clijsters di arena grand slam.
"Saya tak bisa menyalahkan engkel, engkel saya baik-baik saja. Jika saya merasa tak siap dengan yang saya akan saya lakukan, maka saya tak akan berada di sini," ujar ibu seorang putri itu.
Clijsters mendapatkan cederanya bulan lalu, sebelum sempat mengikuti turnamen lapangan tanah liat yang umum menjadi pemanasan sebelum ke Prancis Terbuka. Penyebab cederanya pun tak terduga. Dia terkilir saat sedang berdansa di sebuah acara pesta kerabatnya.
Kekalahan di babak kedua Prancis Terbuka adalah kekalahan terburuk Clijsters di arena grand slam. Terakhir kali, dia mendapatkan kekalahan grand slam di babak kedua pada tahun 2002. Kebetulan, itu juga terjadi di Roland Garros.
PARIS - Kejutan besar terjadi di babak kedua tunggal putri grand slam Prancis Terbuka 2011. Unggulan kedua Kim Clijsters sudah harus tersingkir
BERITA TERKAIT
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji