Clooney Terkena Penyakit Malaria
Sabtu, 22 Januari 2011 – 19:50 WIB

Clooney Terkena Penyakit Malaria
LOS ANGELES - Bintang tenar juga manusia. Meski bergelimang harta dan punya bodyguard yang melindungi mereka, seorang bintang tidak bisa melawan serangan alami. Itulah yang dialami aktor George Clooney. Bintang Ocean's Eleven tersebut mengaku terserang malaria. Sampai saat ini dia masih menjalani proses pemulihan. Clooney sudah beberapa tahun terlibat dalam usaha kemanusiaan yang berhubungan dengan pembunuhan masal dan perang sipil. "Kami berusaha menghentikan kemungkinan pembunuhan masal dan kejahatan perang lain yang kita semua dan dunia saksikan," ulas Clooney soal keterlibatannya dalam kampanye tersebut.
Pengakuan tersebut disampaikan pria 49 tahun itu dalam acara talk show terbaru Piers Morgan di channel CNN. "George Clooney mengidap malaria setelah melawat ke Sudan, Afrika. Saat ini dia menjalani terapi pengobatan, tetapi masih merasa kurang sehat," tulis Morgan lewat akun Twitter miliknya.
Baca Juga:
Akhir Desember 2010, Clooney yang belakangan gencar berkampanye sosial mengunjungi Sudan, Afrika Utara. Itu adalah kunjungan keduanya sepanjang waktu tiga bulan. Kunjungan yang merupakan bagian dari proyek PP dan Google tersebut bertujuan untuk menghentikan kemungkinan perang sipil yang akan berlangsung. Sebagaimana dilansir Daily Mail kemarin (21/1), dia sangat diduga terserang malaria saat berada di ibu kota negara Sudan, Juba, pada 8 Januari lalu.
Baca Juga:
LOS ANGELES - Bintang tenar juga manusia. Meski bergelimang harta dan punya bodyguard yang melindungi mereka, seorang bintang tidak bisa melawan
BERITA TERKAIT
- 3 Berita Artis Terheboh: Kondisi Vadel Badjideh setelah Ditahan, Agnez Mo Buka Suara
- Soal Hubungan El Rumi dan Syifa Hadju, Maia Estianty: Insyaallah, Doakan Saja Menyusul
- Operasi Hidung di Thailand, Kirana Larasati Ungkap Biayanya, Wow!
- Kronologi Penangkapan Fariz RM, Ternyata Pesan Barang ke Pria Ini
- Positif Narkoba, Fariz RM Ditetapkan Sebagai Tersangka
- Maia Estianty Ungkap Konsep Pernikahan Al Ghazali & Alyssa Daguise