Cloudflare 2024 Sebut Indonesia Punya Kinerja Digital Terbaik

Cloudflare 2024 Sebut Indonesia Punya Kinerja Digital Terbaik
Cloudflare 2024 dalam laporannya menyebutkan Indonesia punya kinerja digital terbaik sepanjang tahun ini. (Ilustrasi). Foto: Ricardo/JPNN.com

Hal ini menunjukkan peningkatan infrastruktur yang signifikan dan kesiapan Indonesia dalam menghadapi tuntutan konektivitas masa depan. 

“Peningkatan infrastruktur internet Indonesia sangat penting untuk mendukung ekonomi digital yang tengah berkembang. Kemampuan ini memungkinkan pengalaman online yang lebih cepat dan aman bagi masyarakat,” ujar David Belson.

Mayoritas pengguna di Indonesia mengakses internet menggunakan perangkat seluler, sejalan dengan tren global. Strategi mobile-first kini menjadi kunci bagi bisnis yang ingin sukses di pasar Indonesia. 

Selain itu, adopsi HTTP/3 sebagai protokol yang lebih cepat dan efisien menunjukkan peningkatan berkelanjutan dalam kualitas infrastruktur digital Indonesia.

Laporan global tersebut mengungkapkan beberapa tren signifikan dengan implikasi bagi masa depan digital Indonesia yakni, adanya pertumbuhan pengguna internet sebesar 17,2%, hal ini menciptakan peluang sekaligus tantangan untuk terus berinvestasi dalam infrastruktur.

Kedua, Google tetap menjadi mesin pencari utama secara global, sementara Baidu dan Bing memegang pangsa di wilayah tertentu. 

"Preferensi ini menjadi acuan penting bagi bisnis digital di Indonesia," ucapnya.

Selain itu, untuk peramban mayoritas secara global menggunakan Google Chrome, dan hal ini menjadikannya fokus utama pengembang dan pemasar digital.

Cloudflare 2024 dalam laporannya menyebutkan Indonesia punya kinerja digital terbaik sepanjang tahun ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News