CLS Surabaya Nyaris Dipermalukan Satya Wacana
jpnn.com - BATAM- CLS Knights Surabaya mengawali IndiHome NBL Indonesia 2014/2015 seri Batam dengan kurang meyakinkan. CLS bahkan hampir saja dibungkan Satya Wacana ACA LBC Salatiga.
Beruntung, tim kebanggaan warga Surabaya tersebut berhasil menekuk Satya Wacana dengan skor tipis 69-67 dalam laga yang dilangsungkan di Hi-Test Arena, Rabu (4/2).
CLS hanya mampu mengungguli Satya Wacana dengan skor 66-65 saat pertandingan tersisa 24 detik. Satya Wacana membalikkan keadaan setelah Firman Nugroho mencetak dua angka sata laga tersisa sepuluh detik.
CLS akhirnya bisa kembali memimpin lewat sumbangan dua poin A. A. Ngurah Wisnu Budhidarma S. Satu poin dari tembakan bebas Rachmad Febri Utomo memastikan kemenangan CLS.
Sandy Febriansyakh menjadi top performer setelah mampu menyumbangkan 19 poin. Sementara, Mario Wuysang dan Dwi Haryoko masing-masing menambah 12 dan sepuluh angka bagi CLS. (jos/jpnn)
BATAM- CLS Knights Surabaya mengawali IndiHome NBL Indonesia 2014/2015 seri Batam dengan kurang meyakinkan. CLS bahkan hampir saja dibungkan Satya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- 99 Virtual Race dan Ayobantu Berkolaborasi, Lomba Lari dan Donasi Makin Fleksibel
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok, Lokasi Start di Pintu Tenggara GBK
- Nomor 1 Dunia Keok, Jojo Tembus Final China Masters 2024 & BWF World Tour Finals
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Jadwal Semifinal China Masters 2024: Sabar/Reza Ukir Rekor