Coba Kabur, Pembunuh Pasutri Benhil Ditembak
jpnn.com, JAKARTA - Aparat kepolisian terpaksa menembak pelaku pembunuhan pasangan suami istri warga Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Husni Zarkasih dan Zakiyah Masrur.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, pihaknya terpaksa menembak lantaran salah satu pelaku mencoba kabur saat diamankan.
"Dalam perjalan tersangka AZ melarikan diri. Dari kami melakukan tindakan tegas terukur," kata Argo saat dikonfirmasi, Rabu (13/9).
Selain AZ, polisi mengamankan dua pelaku lainnya inisial EK dan SU. Ketiga pelaku diamankan saat berpesta dan bernyanyi di sebuah kamar karaoke hotel di Semarang.
"Ditangkap di sebuah hotel di Grobogan sedang foya-foya, karaoke," kata Argo.
Seperti diketahui, pasangan suami istri warga Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Husni Zarkasih dan Zakiyah Masrur.
Pasangan tersebut diduga dirampok dan mayatnya dibuang di Sungai Klawing, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah. (Mg4/jpnn)
Aparat kepolisian terpaksa menembak pelaku pembunuhan pasangan suami istri warga Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Husni Zarkasih dan Zakiyah Masrur.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Pria Lansia di Muara Enim Dibunuh Gara-Gara Nasehati Rekan Kerja
- Bunuh Teman Wanita Seusai Berhubungan Intim, Ridho Dituntut 13 Tahun Penjara
- Kejagung Gulung Ronald Tannur di Surabaya
- Ibu Korban Pembunuhan Sebut Ada Pelaku Taruna STIP yang Tak Jadi Terdakwa
- Misteri Pembunuhan Karyawati Call Center di Semarang Terungkap, Pelaku Pacar Korban, Ini Motifnya
- Usaha di Pantai Wisata Citepus Sepi Setelah Heboh Kasus Pembunuhan