Coca-Cola dan JGM Gelar 'Bersih-bersih Bakau' di Muara Angke
30 Menit, Dubes AS, Selebriti dan 'Volunteers' Kumpulkan 600 Kg Sampah
Minggu, 19 April 2009 – 16:08 WIB
BERSIHKAN - Dubes AS Cameron Hume (kaos biru) bersama Robert Foye dari Coca-Cola (bertopi caping) dan aktivis Jakarta Green Monster, dalam aksi 'Bersih-bersih Bakau' di Suaka Margasatwa Muara Angke, Minggu (19/4). Foto: Arsito Hidayatullah/JPNN.
Dalam kegiatan kali ini, JGM pun mendapatkan bantuan berupa perahu karet dari Coca-Cola, yang langsung diserahkan di depan hadirin oleh Robert Foye. Selain itu, Foye juga sekaligus menyerahkan bantuan berupa perangkat komputer, LCD dan aksesoris pendukungnya, kepada pihak BKSDA selaku badan yang mengelola SMMA.
Sementara, para selebriti yang ikut serta dalam kegiatan kali ini, terlihat tak kalah bersemangatnya. Nadine Chandrawinata misalnya, mengaku bahwa dirinya termasuk sudah cukup lama menaruh kepedulian tehadap masalah lingkungan, yang bagi dirinya sendiri setidaknya bisa dimulai dengan tindakan nyata di lingkungan sekitar.
"Ya, yang paling sederhana, misalnya saja dengan senantiasa menjaga kebersihan di tempat kerja, dan juga tempat tinggalku. Sekaligus juga rajin mengingatkan adik-adik misalnya, akan pentingnya menjaga lingkungan," ucapnya.
Sementara itu Nugie menyatakan bahwa sudah saatnya bagi semua orang untuk merubah gaya hidup ke arah kehidupan yang ramah lingkungan. "Coba bayangin! Luar biasa ya, sampah yang bisa terkumpul di tempat ini, yang padahal biasanya cuma sering kita kenal sebagai kawasan yang enak buat nyari tempat makan. Udah berapa tadi? 500 kilo dalam 20 menit saja, ya?" ujar penyanyi yang memang dikenal dekat dengan isu-isu lingkungan ini, jelang kesempatan menampilkan beberapa lagunya di penghujung acara sebelum tengah hari.
JAKARTA - Minggu (19/4) pagi, tidak seperti hari-hari biasanya, pusat kegiatan di kawasan Suaka Margasatwa Muara Angke (SMMA) sudah nyaris dipadati
BERITA TERKAIT
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'ruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional