Coca-cola dan Microsoft Rebutan Santiago Bernabeu
jpnn.com - MADRID -- Keinginan Real Madrid untuk memperbaharui tampilan stadion Santiago Bernabeu segera terwujud. Pasalnya produsen minuman Amerika, Coca-cola siap mengucurkan dana hingga GBP 70 juta atau sekitar Rp. 1,4 triliun kepada Los Galaticos—julukan Madrid.
Seperti dilansir Daily Mail, Jumat (17/1) dana sebesar itu akan datang jika Madrid mengamini keinginan produsen Cola itu untuk membeli hak penamaan markas kebanggaan klub ibukota Spanyol tersebut.
Seperti diketahui Madrid sudah sejak lama ingin memperbaiki tampilan stadion berkapasitas 85 ribu penonton tersebut. Namun kas mereka tergerus cukup besar musim ini setelah mendatangkan Gareth Bale dari Tottenham Hotspur dengan bandrol sekitar Rp1,7 triliun.
Karena itulah penjualan hak penggunaan nama stadion dinilai sebagai sumber pendanaan yang paling memungkinkan saat ini. Selain itu dana tersebut juga dapat digunakan untuk menambal keperluan belanja pemain musim ini.
Saat ini selain Coca-cola raksasa piranti lunak komputer Microsoft dikabarkan berminat membeli hak penamaan stadion yang dibuka 14 Desember 1947 ini.
Seperti diketahui sejumlah klub di Inggris telah lebih dulu menjadikan penjualan hak penamaan stadion sebagai sumber pemasukan klub. Seperti yang dilakukan Arsenal beberapa tahun lalu dengan menjual penamaan markas mereka kepada maskapai penerbangan Emirates.
Hasilnya markas Tim Meriam London tersebut kini bernama Emirates Stadium. Hal serupa dilakukan Manchester City dengan menjual hak penamaan kepada pesaing Emirates, Etihad Airways. (zul/jpnn)
MADRID -- Keinginan Real Madrid untuk memperbaharui tampilan stadion Santiago Bernabeu segera terwujud. Pasalnya produsen minuman Amerika, Coca-cola
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Banjir Pelatih Asing di Piala AFF 2024, Hanya Ada 1 Lokal
- Luar Biasa! 2 Pemain Non-Pelatnas PBSI Lulus BWF World Tour Finals 2024
- Begini Persiapan Megan C Sutanto Menuju Laga Olimpiade
- Inilah Kontestan BWF World Tour Finals 2024, Ngeri di Tunggal Putra
- Liga Champions: 40 Gol Tercipta di 9 Pertandingan, Gila!
- Liga Champions: Manchester City Gagal Menang di Kandang Sendiri