Coleen Rooney, Nonton Konser di Glastonbury
Sabtu, 25 Juni 2011 – 12:46 WIB
BERLIBUR ke pantai sering dilakukan oleh Wayne dan Coleen Rooney. Pasangan itu kini ingin mencoba suasana baru. Yakni, menghabiskan masa liburan dengan berada di tempat yang berlumpur.
Seperti dilansir Dailymail kemarin (24/6), pasangan tersebut berniat menonton konser musik di Glastonbury, Inggris. Itu merupakan rangkaian festival tahunan di daerah setempat. Untuk menonton konser tersebut, mereka mesti menginap di tenda-tenda terlebih dahulu. Padahal, curah hujan di daerah tersebut tinggi. Tempatnya juga penuh lumpur.
Baca Juga:
Meski harus berurusan dengan lumpur, Coleen dan Wayne tak patah semangat. Dalam akun Twitter-nya, Coleen bahkan menunjukkan kegembiraannya mengikuti acara di tempat berlumpur itu. "Glasto, kami datang!!!" seru pemilik nama asli Coleen McLoughlin tersebut.
Tidak hanya itu, keduanya juga bersemangat dalam melengkapi keperluan selama berada di tempat tersebut. Perlengkapan khusus seperti jaket dan sepatu bot tak lupa disiapkan. Bahkan, untuk membeli bot Hunter & Jimmy Choo, Coleen rela merogoh koceknya sebesar GBP 255 atau sekitar Rp 3,5 juta.
BERLIBUR ke pantai sering dilakukan oleh Wayne dan Coleen Rooney. Pasangan itu kini ingin mencoba suasana baru. Yakni, menghabiskan masa liburan
BERITA TERKAIT
- Live Streaming Persita Vs PSIS Semarang: Brandao Siap Tempur
- BMI Kolaborasi dengan Penyandang Disabilitas Meriahkan Soekarno Run 2025
- Laga Melawan PSM Menentukan Pemain Persis yang akan Didepak
- Persita Vs PSIS Semarang: Mahesa Jenar Lebih Percaya Diri
- Persita Vs PSIS Semarang Sore Ini: Menanti Aksi Eber Bessa
- Malaysia Open 2025: Setelah 20 Tahun, China Ukir Rekor