Comeback ke MotoGP, Aprilia Gandeng Gresini

jpnn.com - LONDON - Aprilia akhirnya benar-benar kembali berjibaku di balapan MotoGP musim 2015 mendatang. Itu adalah keputusan yang lebih cepat dibandingkan rencana awal Aprilia yang ingin kembali berjibaku di MotoGP musim 2016.
Aprilia juga sudah menemukan partner untuk berjibaku di balapan kuda besi itu. Nantinya, tim asal Noale, Italia itu bakal menggandeng Gresini untuk mengarungi kompetisi musim baru.
"Saya sangat senang karena Aprilia memilih Gresini Racing sebagai partner ideal untuk memasuki MotoGP. Saya ingin berterima kasih karena telah memberikan kesempatan fantastis ini," terang team principal Gresini, Fausto Gresini di laman MCN, Sabtu (13/9).
Namun, hingga kini kedua belah pihak belum menentukan susunan pembalap yang bakak diterjunkan musim 2015 mendatang. Kabarnya, Aprilia akan menggunakan jasa Marco Melandri dan Alvaro Bautista.
"Kerjasama selama empat tahu antara Gresini Racing dengan Aprilia membuka babak baru dalam sejarah kami: pada momen ini saya merasakan tanggung jawab besar namun motivasi untuk menuai sukses lebih besar," tegas Fausto. (jos/jpnn)
LONDON - Aprilia akhirnya benar-benar kembali berjibaku di balapan MotoGP musim 2015 mendatang. Itu adalah keputusan yang lebih cepat dibandingkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025
- Sudirman Cup 2025: Ini Target dari Menpora Dito Ariotedjo
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025