Comeback Murray Berakhir Dengan Kekalahan

jpnn.com - ABU DHABI- Andy Murray menuai hasil buruk pada pertandingan pertamanya setelah menjalani operasi punggung. Petenis peringkat keempat dunia itu ditekuk Jo-Wilfried Tsonga dengan skor 5-7, 3-6 pada Mubadala World Tennis Championships di Zayed Sports City, Abu Dhabi, Kamis (26/12) malam WIB.
Murray yang menjalani latihan di Miami, AS tampaknya belum berada dalam performa terbaiknya. Itu adalah pertandingan pertama Murray sejak September lalu.
"Lapangan di sini benar-benar membuat bola menjadi kencang. Anda harus bereaksi dengan cepat. Tsonga juga lebih tajam dibanding saya. Dia melakukan service dengan baik," terang Murray di laman BBC.
Di sisi lain, Tsonga tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya. Kemenangan itu adalah kedua bagi Tsonga saat bersua Murray. Kini, Tsonga masih kalah head to head atas Murray dengan agregat 2-8.
"Ini merupakan persiapan yang bagus karena bisa bertanding melawan petenis-petenis terbaik di dunia. Saya tak pernah menang dua set langsung atas Murray bahkan ketika latihan," ujar Tsonga.
Pada laga lainnya, Daid Ferrer sukses menjungkalkan Stanislas Wawrinka dengan skor 7-5, 6-1. Dengan hasil itu, Murray akan bersua Wawrinka pada perebutan tempat kelima. Sementara, Ferrer bakal bersua petenis peringkat pertama dunia Rafael Nadal. Sementara, Tsonga bakal bentrok kontra Novak Djokovic. (jos/jpnn)
ABU DHABI- Andy Murray menuai hasil buruk pada pertandingan pertamanya setelah menjalani operasi punggung. Petenis peringkat keempat dunia itu ditekuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Buat 40 Tembakan, Barcelona Menjauh dari Real Madrid
- MotoGP 2025: Aprilia Tunjuk Pembalap Pengganti Jorge Martin di Spanyol
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru