Coming Soon! Antonio Conte Dipecat
jpnn.com, LONDON - Juru taktik Chelsea, Antonio Conte bakal dipecat manajemen klub dalam 48 jam ke depan. The Express melaporkan, sumber dari Chelsea mengonfirmasi pria Italia itu tak akan dipakai lagi musim depan.
Itu berarti Conte akan menerima setidaknya GBP 9 juta atau setara Rp 171 miliar dari Chelsea sebagai kompensasi sisa satu tahun kontraknya bersama klub berjuluk The Blues itu.
Kabar bakal dipecatnya Conte sebenarnya sudah lama terdengar. Namun, setelah mempersembahkan gelar Piala FA, Conte sempat disebut punya peluang dipertahankan.
Sepertinya manajemen Chelsea sudah mengambil keputusan sebelum final Piala FA. Kegagalan mempertahankan gelar Premier League hingga gagal lolos Liga Champions musim depan sudah cukup menjadi catatan buruk Conte.
Luis Enrique masih berada di daftar teratas calon pengganti Conte. Selain mantan pelatih Barcelona itu, ada juga nama Leonardo Jardim (AS Monaco) dan Maurizio Sarri (Napoli). (adk/jpnn)
Tiga nama menjadi kandidat kuat menggantikan Antonio Conte di Chelsea. Mereka adalah Enriquez, Jardim dan Sarri.
Redaktur & Reporter : Adek
- Dinyatakan Positif Doping, Mykhailo Mudryk Membantah Keras
- Astana vs Chelsea: The Blues Menang 3-1, Kukuh di Puncak Klasemen Liga Conference
- Chelsea Gila! Tertinggal 2 Gol, Menang 4-3, Ada Rekor
- Liverpool Tertahan, Chelsea Mengamuk, Man Utd Tumbang
- Man Utd Vs Everton: Ada Pesta Gol dan Rekor di Old Trafford
- Chelsea vs Noah: The Blues Menang 8-0