Commonwealth Bank Bukukan Laba Bersih $9,06 Miliar

Salah satu bank terbesar Australia, Commonwealth Bank (CBA), mencatatkan laba bersih tahun ini sebesar 9,06 miliar dolar (sekitar Rp 90 triliun) serta berhasil menambah modal 5 miliar dolar (Rp 50 triliun).
Laba tersebut mengalami peningkatan 5 persen dibandingkan pembukuan tahun sebelumnya.
Saat ini CBA menawarkan tambahan satu lembar saham untuk setiap 23 lembar yang dimiliki para onvestor pada harga 71 dolar 50 sen perlembar.
Penawaran ini mendapat sambutan dari kalangan investor dan pihak bank memastikan penambahan modal sekitar Rp 50 triliun.
Bank-bank utama di Australia sebelumnya juga berhasil melakukan penambahan modal saat Bank NAB menghimpun 5,5 miliar dolar bulan Mei lalu serta Bank ANZ menambah modal sebesar 3 miliar dolar pekan lalu.
Sementara Bank Westpac juga dikabarkan akan mendorong para pemegang saham untuk menyuntik lebih banyak modal demi mencapai syarat cadangan modal terendah yang akan diberlakukan regulator perbankan APRA sejak 1 Juli tahun depan.
APRA kabarnya ingin memastikan 4 bank utama Australia ini bisa menduduki peringkat di antara bank top dunia dalam ukuran cadangan modal yang dimiliki untuk menutupi terjadinya potensi kerugian.
Pihak CBA menyatakan tambahan modal 5 miliar dolar dipastikan memenuhi persyaratan minimal yang ditetapkan APRA.
Salah satu bank terbesar Australia, Commonwealth Bank (CBA), mencatatkan laba bersih tahun ini sebesar 9,06 miliar dolar (sekitar Rp 90 triliun)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya