Commonwealth Games 2022: India Panen Emas, Pusarla V Sindhu Turut Dapat Berkah
jpnn.com, BIRMINGHAM - Tunggal putri India Pusarla V. Sindhu melanjutkan tren positifnya seusai menjadi juara Singapore Open 2022.
Terkini, pemain ranking tujuh dunia itu baru saja merebut emas Commonwealth Games 2022.
Sindhu menang dua gim langsung atas wakil Kanada, Michelle Li, 21-15, 21-13 pada final yang digelar di Birmingham, Inggris.
Kemenangan di partai pemungkas tersebut langsung disambut secara suka cita oleh Sindhu.
Maklum, ini adalah emas Commonwealth Games pertama bagi wanita kelahiran 5 Juli 1995 itu.
"Saya sudah menantikan cukup lama medali emas di ajang Commonwealth Games, dan akhirnya tercapai," ungkap Sindhu dalam laman BWF.
Sebelumnya, prestasi terbaik Sindhu di ajang ini ialah merebut perak edisi 2014 setelah di partai puncak takluk dari kompatriotnya, Saina Nehwal.
Total, sepanjang 2022, Sindhu telah merebut empat gelar juara. Selain emas Commonwealth Games, peraih perak Olimpiade Rio 2016 itu juga menjadi kampiun Syed Modi Memorial India Open, Swiss Open, dan Singapore Open 2022.
Tunggal putri India Pusarla V Sindhu turut mendapat berkah di ajang Commonwealth Games 2022.
- Indonesia dan India Jalin Kerja Sama Produk Hilir Timah
- Perempat Final Piala Suhandinata 2024: Garuda Muda Pantang Meremehkan India
- Dunia Hari Ini: Puluhan Tewas dan Ribuan Mengungsi Akibat Banjir di India
- Tanpa Lipstik
- Dunia Hari Ini: Banjir di India Tewaskan Tujuh Orang
- Inspirasi Resep India Kuno Ayurveda Kini Tersedia di Hair Care Ijot’s Secret