Cooling System Pilkada, AKBP Isa Datangi Rumah Pucuk Suku Melayu Desa Ujungtanjung

Cooling System Pilkada, AKBP Isa Datangi Rumah Pucuk Suku Melayu Desa Ujungtanjung
Kapolres Rohil AKBP Isa menemui Pucuk Suku Melayu Datuk Anirzam untuk menyampaikan pesan Pilkada damai. Foto: Dokumentasi Polres Rohil.

jpnn.com, ROKAN HILIR - Kapolres Rokan Hilir (Rohil) AKBP Isa Imam Syahroni bersilaturahmi dengan tokoh masyarakat Kepenghuluan Ujungtanjung, Pucuk Suku Melayu Datuk Anirzam.

Silahturahmi dengan tokoh masyarakat ini dalam rangka melaksanakan Operasi Mantap Praja Lancang Kuning Tahun 2024 Polres Rohil.

“Kegiatan ini merupakan cooling system menjelang Pilkada serentak 2024,” kata AKBP Isa, Minggu (22/9).

Selain bersilaturahmi, AKBP Isa dan jajarannya juga memberikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu di Kepenghuluan Ujungtanjung.

“Kami mengimbau untuk menjaga situasi kamtibmas terkait dengan pentahapan Pilkada di Rohil," lanjutnya.

AKBP Isa berharap Pilkada Rohil 2024 dapat berjalan dengan lancar dan aman.

“Mari kita wujudkan Pilkada serentak yang aman dan damai di wilayah Kabupaten Rohil," pesan AKBP Isa. (mcr36/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni bersilaturahmi dengan tokoh masyarakat Kepenghuluan Ujungtanjung, Pucuk Suku Melayu Datuk Anirzam.


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News