Copot Pejabat Eselon II, Jokowi Anggap Baru Pemanasan

Copot Pejabat Eselon II, Jokowi Anggap Baru Pemanasan
Copot Pejabat Eselon II, Jokowi Anggap Baru Pemanasan
JAKARTA - Untuk pertama kalinya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dibawah kepemimpinan Gubernur Joko Widodo melakukan mutasi jabatan jajaran pejabat. Rencananya, beberapa pejabat eselon II akan dicopot dan digantikan dengan pejabat baru hari ini.

Ditemui usai rapat koordinasi nasional di Hotel Grand Sahid Jaya, Gubernur Jokowi mengatakan bahwa pergantian pejabat ini hanyalah bentuk penyegaran.

"Ya biasalah, manajemen organisasi diganti, dipindah, dimutasi, ya biasa pembenahan personel. Ya kecil-kecilan dulu sambil kenal orangnya," kata Jokowi kepada wartawan, Jumat (30/11).

Jokowi enggan berbicara lebih detail mengenai alasan mutasi jabatan pejabat Pemprov DKI. Namun, pria yang lebih akrab disapa Jokowi itu memastikan bahwa pergantian kali ini baru pemanasan. Soal jumlah dan nama pejabat yang diganti, Jokowi juga belum mau mengungkapkan.

JAKARTA - Untuk pertama kalinya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dibawah kepemimpinan Gubernur Joko Widodo melakukan mutasi jabatan jajaran

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News