Coppa Italia Milik Ibu Kota
Jumat, 19 April 2013 – 09:23 WIB
MILAN - Final Coppa Italia musim ini akan berlangsung di ibu kota Italia, tepatnya di Stadion Olimpico, Roma pada 26 Mei nanti. Kebetulan, tiket final juga diraih dua tim ibu kota, Lazio dan AS Roma. "Saat jeda turun minum, kami berbicara satu sama lain dan kemudian mengatakan kami tidak bisa terus seperti ini. Kami harus membangkitkan diri sendiri," kata Aurelio Andreazzoli, allenatore Roma, kepada Rai Sport, seperti dikutip Football Italia.
Ya, Derby della Capitale (sebutan untuk derby ibu kota Italia) di final Coppa Italia musim ini terwujud, setelah Roma mengalahkan Inter Milan 3-2 (0-1) pada second leg semifinal di Giuseppe Meazza, kemarin dini hari WIB. Roma pun lolos dengan agregat 5-3. Pasalnya, pada leg pertama semifinal lalu (23/1) mereka juga unggul 2-1. Lazio yang menjadi lawan Roma sendiri lolos ke final setelah menyingkirkan Juventus dengan agregat 3-2.
Baca Juga:
Meski lolos, namun para Serigala Roma harus berjuang ekstra keras untuk menuju partai puncak yang ke-17 kalinya. Mereka bahkan sempat tertinggal 0-1 melalui gol Jonathan pada menit ke-22. Padahal, andai saja Inter mampu mempertahankan keunggulan, maka mereka lah yang akan melaju ke final.
Baca Juga:
MILAN - Final Coppa Italia musim ini akan berlangsung di ibu kota Italia, tepatnya di Stadion Olimpico, Roma pada 26 Mei nanti. Kebetulan,
BERITA TERKAIT
- Liverpool Vs Real Madrid: 10 Pemain Absen Termasuk Vinicius
- Indonesia Masters 2025: Ginting Bicara Kenangan
- Banjir Pelatih Asing di Piala AFF 2024, Hanya Ada 1 Lokal
- Luar Biasa! 2 Pemain Non-Pelatnas PBSI Lulus BWF World Tour Finals 2024
- Begini Persiapan Megan C Sutanto Menuju Laga Olimpiade
- Inilah Kontestan BWF World Tour Finals 2024, Ngeri di Tunggal Putra