Corona Merajalela, New York International Auto Show Ditunda
jpnn.com - New York International Auto Show (NIAS) resmi ditunda, akibat merebaknya virus corona atau Covid-19 di Amerika Serikat.
Kabarnya, lokasi yang seharusnya digunakan New York International Auto Show untuk memamerkan mobil terbaru dan konsep, akan berubah fungsi.
Jacob Javits Convention Center akan diubah menjadi rumah sakit untuk pasien terinfeksi covid-19.
Pemerintah setempat mengumumkan bahwa tempat tersebut bisa menerima pasien dalam waktu dekat, diperkirakan 7-10 hari.
Lokasi tersebut akan diisi dengan 250 tempat tidur, diperkirakan secara keseluruhan Jacob Javits Convention Center bisa menampung hingga 2.000 pasien. Sehingga, tempat ini bisa membantu perawatan pasien yang terinfeksi Covid-19.
Tindakan tersebut dilakukan mengingat kota New York menjadi salah satu kota yang cukup banyak terinfeksi Covid-19.
Dilaporkan pada hari Rabu, (25/3), sudah
26.376 kasus yang diterima, angka tersebut sudah hampir setengah dari total 55.225 di Amerika Serikat.
Jumlah pasien yang membanjiri sistem perawatan kesehatan di New York, membuat negara tersebut ingin mendirikan rumah sakit sementara di Convention Center Westchester County dan di dua universitas di Long Island.
New York International Auto Show (NIAS) resmi ditunda, akibat merebaknya virus corona atau Covid-19 di Amerika Serikat.
- 1 Warga Palembang Positif Covid-19, Dinkes Sumsel Imbau Masyarakat Kembali Pakai Masker
- Satu Warga Palembang Positif Covid-19
- Awas! Kasus Positif Covid-19 Daerah Ini Naik Lagi
- Mas Nadiem Positif Covid-19, Beberapa Kali Batuk saat Rapat DPR RI
- Kasus Covid-19 di Kalsel Bertambah Sebanyak Ini, Waspada
- Kutai Kartanegara Bebas dari Covid-19, Alhamdulillah