COVID-19 Berpesta di Brasil dan India, Jumlah Kematian Mengerikan
jpnn.com, BRASILIA - Jumlah positif COVID-19 di Brasil bertambah 14.521 orang dalam 24 jam terakhir.
Data Kementerian Kesehatan Brasil yang rilis Minggu (6/9) juga menyebut terdapat penambahan 447 kasus kematian akibat COVID-19, dalam 24 jam terakhir.
Kasus COVID-19 di Brasil kini mencapai 4,14 juta sejak pandemi melanda.
Sementara jumlah kumulatif kematian sebanyak 126.650, menurut data kementerian.
Brasil menjadi negara dengan kasus dan kematian COVID-19 tertinggi kedua di dunia.
Sementara itu, India, yang kini melaporkan 4,1 juta kasus, mengonfirmasi 90.632 kasus baru COVID-19 pada Minggu.
Kondisi di India tidak menutup kemungkinan untuk menggeser posisi Brasil.
Presiden Brasil Jair Bolsonaro sering berselisih paham dengan para pejabat dan pakar kesehatan dalam kiat menangani penyebaran pandemi.
Penambahan jumlah kematian akibat COVID-19 di Brasil dan India dalam 24 jam terakhir sangat mengerikan.
- Celeng Banteng
- 13 Orang Tewas dalam Kecelakaan Kapal di India Bagian Barat
- Vinicius Junior Pemain Pria Terbaik FIFA 2024
- Powergrid Pilih Teknologi HVDC Hitachi Energy untuk Menghubungkan Energi Terbarukan India
- Usut Kasus Pengadaan APD Covid-19, KPK Periksa Song Sung Wook dan Agus Subarkah
- Menko Airlangga: Perlu Bangun Jembatan antara Made in Indonesia dan Made in India