Covid-19 Menggila di Kudus, Menkes Sebut Kapolri Sudah Ambil Langkah

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menyoroti kenaikan jumlah kasus Covid-19 di Kudus, Jawa Tengah (Jateng).
Dia menyebut lonjakan kasus virus Corona di daerah itu signifikan.
"Kudus akhir-akhir ini terjadi peningkatan yang luar biasa, baik dari sisi kasus konfirmasi maupun juga yang masuk rumah sakit," kata Budi dalam konferensi pers, Senin (31/5).
Dengan adanya lonjakan kasus itu, pemerintah mengarahkan pasien dirujuk ke rumah sakit di sejumlah daerah di sekitar Kudus.
Mantan wakil menteri BUMN itu juga mengatakan bahwa Kapolri Listyo Sigit Prabowo telah mengambil langkah untuk menindaklanjuti kasus Covid-19 di Kudus.
"Pak Kapolri juga sudah menindaklanjuti dengan melakukan mikro lockdown," ucap Budi.
Upaya tersebut dilakukan untuk mencegah virus Corona menyebar ke daerah-daerah lainnya di sekitar Kudus.
Selain itu, pemerintah juga melakukan genome sequencing untuk menemukan indikasi mutasi baru Covid-19.
Menkes Budi Gunadi Sadikin menyebut lonjakan kasus Covid-19 yang terjadi di Kudus, Jawa Tengah luar biasa.
- Tanam 1.000 Bibit Pohon di Kawasan Waduk Logung Kudus, Taj Yasin Ingatkan Perawatan
- Persiapan Tanding di JSSL Singapore 7’s, Pesepak Bola Putri Usia Dini RI Jalani Pelatihan di Kudus
- Dinsos P3AP2KB Kabupaten Kudus Andalkan DMS Cazbox by Metranet untuk Atasi Stunting
- Banyak Banget Honorer Terkena PHK, Masih Ada Peluang Lanjut, termasuk Guru
- Soal Lagu Bayar Bayar Bayar, GPA Ungkit Peran Polisi Saat Banjir & Penanganan Covid-19
- Isu COVID & Lab Wuhan Mencuat Lagi, China Gercep Membela Diri