COVID-19 Menyebar dari Sel Tahanan Imigrasi Malaysia
jpnn.com, PUTRAJAYA - Kementerian Kesehatan Malaysia (KKM) menginformasikan bahwa satu klaster baru COVID-19 telah dipastikan muncul di Depo Tahanan Imigrasi (DTI) Semenyih, Selangor.
"Kasus indeks klaster ini berkaitan dengan seorang tahanan yang bakal diantar pulang ke negara asal beliau," ujar Dirjen Kesehatan Malaysia Dr Noor Hisyam Abdullah dalam acara jumpa pers di Putrajaya, Jumat (4/9).
Tahanan tersebut telah menjalani pemeriksaan COVID-19 di Klinik Kesehatan, dan pada 27 Agustus 2020 dinyatakan positif mengidap corona ????serta disebut sebagai kasus ke-9302.
"Kasus kedua dan ketiga klaster (yaitu kasus ke-9382 dan ke-9384) merupakan pegawai Imigrasi di DTI tersebut yang telah mengiringi kasus indeks ke Klinik Kesehatan tes COVID-19," katanya.
"Menindaklanjuti temuan ini, pemeriksaan kasus secara aktif dan saringan kontak terdekat telah dijalankan," kata Noor Hisyam.
Jumlah tes corona yang telah dilaksanakan pada klaster itu melibatkan 134 tahanan, 129 orang pegawai DTI dan enam orang anggota keluarga staf.
Penyebab timbulnya klaster tersebut masih diselidiki.
Hingga 4 September, sebanyak 269 orang telah menjalani tes COVID-19.
Kementerian Kesehatan Malaysia (KKM) menginformasikan bahwa satu klaster baru COVID-19 telah dipastikan muncul di Depo Tahanan Imigrasi (DTI) Semenyih
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Warga Tangerang Kecele Beli iPhone 16 di Malaysia: Dapat Produk Gagal, Repot Urus Pajak
- Waduh, 5 WNI Ini Ingin Jual Ginjal ke India, Diiming-imingi Uang Sebegini
- Trump Menang, Urusan Imigrasi jadi Kekhawatiran Warga Indonesia di Amerika Serikat
- Pengiriman TKI Ilegal ke Malaysia Terbongkar, Satu Tersangka Ditangkap Polres Dumai
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan