Crane Ambruk, Sejumlah Ruas Jalan di Kota Bekasi Macet

Crane Ambruk, Sejumlah Ruas Jalan di Kota Bekasi Macet
Petugas mencoba mengangkat crane yang ambruk di KM 15 Tol Jakarta-Cikampek, Kamis (16/11). Foto: IST

jpnn.com, BEKASI - Ambruknya crane pengangkut Variable Message Sign (VMS) di KM 15 Tol Jakarta-Cikampek, dini hari tadi juga berimbas pada kepadatan di beberapa ruas jalan di Kota Bekasi.

Saat ini Tol Jakarta-Cikampek sudah bisa kembali dilalui oleh semua golongan kendaraan. Hal itu lantaran pintu masuk Tol Bekasi Barat sempat ditutup oleh petugas untuk mengurai jumlah kendaraan di dalam tol tersebut.

“Sekarang sudah dibuka, sejak pagi sekira pukul 07.00 WIB,” kata anggota Polantas yang berjaga di persimpangan pintu keluar Tol Bekasi Barat kepada GoBekasi.

Lokasi kemacetan juga terjadi di beberapa ruas jalan protokol dan provinsi yang ada di Kota Bekasi.

Banyak kendaraan dari arah Jakarta lebih memilih melintas di Jalan Kalimalang-KH Noer Ali. Ibasnya, jalur tersebut mengalami kepadatan cukup panjang disepanjang Jalan Ir. H Juanda, Jalan M. Hasibuan, Jalan Cut Meutia sampai dengan Jalan Chairil Anwar.

Petugas lalu lintas dari Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi Kota terlihat sibuk mengatur kendaraan, mereka dibantu dengan personil dari Dinas Perhubungan Kota Bekasi.(kub/gob)


Pintu masuk Tol Bekasi Barat sempat ditutup oleh petugas untuk mengurai jumlah kendaraan di dalam tol tersebut.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News