Crazy Fast Indonesian 2 Segera Tayang, Catat Tanggal Mainnya

Crazy Fast Indonesian 2 Segera Tayang, Catat Tanggal Mainnya
Poster film Crazy Fast Indonesian 2. Foto: CRK Pictures

jpnn.com, JAKARTA - Rumah Produksi CRK Pictures bersiap menghadirkan Crazy Fast Indonesian 2 setelah seri pertamanya sukses meraih hampir satu juta viewer di YouTube pada akhir 2020.

Produser CRK Pictures Chandra Kurniawan mengatakan Crazy Fazt Indonesian pertama mengundang decak kagum lantaran memiliki kualitas gambar yang tak kalah dengan film layar lebar.

"Kami akan kembali mempersembahkan film bergenre otomotif yang penuh adegan aksi menegangkan, diwarnai dengan deretan mobil klasik hingga supercar berteknologi tinggi,” ujar Charock, sapaannya di Jakarta, Selasa (8/6).

Crazy Fast Indonesian merupakan film pendek bergenre otomotif yang juga menonjolkan keindahan alam dan pariwisata Indonesia.

Menariknya, Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo menjadi Executive Produser dalam sekuel film tersebut.

Crazy Fast Indonesian 2 tak hanya menghadirkan aktor, aktris serta selebgram ternama seperti Rizki Billar, Melvin tenggara, Debby Pramestya, Christopher Sebastian, Tomliwafa, Andreas Stanley, Mjupaka, dan Koko Jackson.

Namun juga dari pengusaha seperti Nofel Saleh Hilabi, Effendi Gunawan, Ko Alliank dan Ketua Klub Mobil Supercar Jevon Andrean , lalu YouTuber otomotif ternama Fitra Eri dan Om Mobi.

“Kami juga menghadirkan penampilan serta aksi menegangkan dari drfiter nomor satu Indonesia, yakni Emanuele Amandio serta Frestyler Kenamaan Asia, yakni Wahyu dan Wawan Tembong,” papar Charock.

Film pendek bergenre otomotif, Crazy Fast Indonesian 2 akan tayang melalui kanal CRK Pictures d YouTube.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News