Crazy Rich Malang Bagi-bagi Daging Kurban di 6 Kota
jpnn.com, JAKARTA - Crazy Rich Malang Gilang Widya Pramana menyalurkan lebih dari 30 ekor hewan kurban pada Hari Raya Iduladha.
Suami Shandy Purnamasari itu menyalurkan hewan kurban tersebut melalui perusahaannya, J99 Corp.
"Kami ingin menyebarkan semangat kebahagiaan dengan berbagi hewan kurban di beberapa wilayah di Indonesia," kata Gilang dalam keterangannya pada Rabu (21/7).
Menurut Gilang, sebanyak 30 ekor sapi dan tiga ekor kambing dibagikan kepada anak-anak panti asuhan serta masyarakat di enam kota, yakni Malang, Sidoarjo, Surabaya, Bandung, Bekasi hingga Medan.
"Pendistribusian dilakukan bekerja sama dengan beberapa panti asuhan, masjid dan masyarakat," ujarnya.
Gilang mengatakan bahwa J99 Corp memberi hewan kurban langsung dari pelaku usaha ternak lokal.
"Kami ingin mengangkat ekonomi masyarakat Indonesia secara langsung di masa pandemi ini," tuturnya.
Dia berharap masyarakat tidak lupa untuk saling menyebarkan kebaikan dan memberikan semangat satu sama lain di tengah PPKM Darurat.
Crazy Rich Malang Gilang Widya Pramana menyalurkan lebih dari 30 ekor hewan kurban di 6 kota.
- Peringati HKN 2024, Bos Juragan 99 Lari Pagi Bersama Wartawan
- Mitra Bisnis MS Glow For Men Diajak Menyaksikan MotoGP di Jepang
- Founder J99 Corp Terharu Mendapat Kejutan dari Anak-Anak Panti Asuhan
- Puluhan Ribu Kreator konten Ikut Program Kurban Bersama SnackVideo
- Maucash Bagi-Bagi Hewan Kurban Hingga Sembako
- Baznas Bazis DKI dan Avrist Assurance Berkurban untuk Warga Kurang Mampu