Crazy Rich Surabaya Gagal Dapatkan Jersei Mat Halil, Pemenang Lelang Wahyukenzo

jpnn.com, SURABAYA - Lelang jersei milik pemain legenda Persebaya Mat Halil era Indonesia Premiere League (IPL) berakhir pada Kamis (5/8) tepat pukul 19.21 WIB.
Crazy rich Surabaya Tomliwafa yang awalnya menawar tinggi di angka Rp100 juta gagal mendapatkannya.
Jersei tersebut ditawar senilai Rp130 juta oleh akun Instagram @wahyukenzo88.
Wahyu diketahui merupakan seorang CEO Pansaka, perusahaan penjualan yang fokus pada pengembangan produk kecantikan dan kesehatan.
Perwakilan Bonek Husin Gozali mengatakan serah terima jersei akan dilakukan di Surabaya langsung bersama Mat Halil. Namun, dia belum bisa memastikan kapan akan dilakukan.
"Saya belum tahu dia orang mana, kayaknya Jakarta, tetapi ini masih dihubungi pihak admin, penyerahan diusahakan di Surabaya, di posko ini," kata dia.
Cak Cong -sapaan akrab Husin Gozali- menyebut bahwa hasil lelang akan digunakan untuk aksi kemanusiaan membantu masyarakat saat pandemi Covid-19.
Di antaranya membagikan sembako, oksigen, dan jasa ambulans gratis di Posko Bonek Peduli Rakyat di Jalan Bagong Tambangan 32, Surabaya.
Wahyukenzo memenangkan lelang jersei pemain legenda Persebaya Mat Halil era Indonesia Premiere League senilai Rp130 Juta.
- Petaka di Menit 90+4, Persebaya Tak Jadi Menang dari PSIS
- Hancur Lebur di Kandang, Persija Makin Tertinggal dari Persebaya
- Persebaya Cetak Kemenangan Bersejarah Setelah 30 Tahun
- Klasemen Liga 1 2024/2025 Persebaya Bungkam PSM
- PSM vs Persebaya: Juku Eja Kena Terkam Bajul Ijo
- Pesan Marc Klok Buat Bobotoh Seusai Persib Dicukur Habis Persebaya