Crivisaya Ganjar Gelar Workshop Melukis Untuk Fasilitasi Milenial Berekspresi
jpnn.com, BANDARLAMPUNG - Sukarelawan Generasi Alumni Muda Unsri dan Unila Bersama Ganjar (Crivisaya Ganjar) mengajak kaum milenial dari alumni muda kampus Universitas Lampung (Unila) untuk berani berekspresi melalui workshop melukis.
Acara diskusi dan ungkapkan pikiran lewat media lukis bertemakan "Berani berekspresi itu keren" digelar di Kafe Maru House Jalan Teuku Umar, Kecamatan Kedaton, Kota Bandarlampung.
Koordinator Wilayah (Korwil) Crivisaya Lampung Harsya Billy mengatakan pihaknya sengaja memfasilitasi kaum milenial wadah untuk melukis agar dapat menuangkan secara bebas hasil kreasi dan imajinasi mereka.
"Diskusi disisipin melukis karena pertama jiwa-jiwa milenial dan generasi Z ini kan belum tertuju mau ke mana, jadi sekaligus kami beri workshop pelatihan melukis supaya mereka bisa mengekspresikan dirinya dengan suatu imajiner-imajiner mereka," ujar Billy.
Dengan demikian, kaum milenial tersebut bisa memiliki wadah untuk menuangkan minat dan bakat mereka di bidang seni melukis.
Sedangkan manfaat bagi peserta lainnya yang mungkin tidak memiliki bakat dalam melukis, jadi bisa menghabiskan waktu luang mereka untuk hal yang bernilai positif.
"Harapan dan tujuannya dengan adanya workshop ini mereka memiliki penilaian terhadap dunia kerja apa yang ingin mereka kerjakan, mereka ingin gambarkan, bisa tertuang daripada media lukis ini," kata Billy.
Menurut dia, para peserta sangat antusias mengikuti workshop melukis tersebut. Sebab, kegiatan yang diadakan oleh Crivisaya Ganjar ini tidak hanya sekadar diskusi saja yang sifatnya monoton.
Sukarelawan Crivisaya Ganjar mengadakan kegiatan pelatihan melukis untuk menyalurkan aspirasi para milenial di Lampung.
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Ganjar Kecam Pengerahan Kades Mendukung Paslon di Pilgub Jateng
- Cara Ganjar Pranowo Mengucapkan Selamat Kepada Prabowo
- Soal Pertemuan Megawati-Prabowo Sebelum Pelantikan Presiden, Ganjar: Sulit..
- Ganjar Kirim Sinyal Susah Datang ke Pelantikan Prabowo