Crutchlow: Saya Bisa Menang di Lintasan Basah dan Kering

jpnn.com - PHILLIP ISLAND - Rider LCR Honda Cal Crutchlow membuktikan diri mampu menang di dua kondisi balapan, basah dan kering.
Crutchlow mencatat kemenangan kedua dalam kariernya di kelas utama, pada MotoGP Australia di Phillip Island, Minggu (23/10).
Rider Inggris Raya itu finis pertama lewat drama menegangkan. Crutchlow sempat bersaing ketat dengan Aleix Espargaro dan Andrea Dovizioso untuk memperebutkan posisi kedua. Itu sebelum Marc Marquez terjatuh.
Setelah menjauh dari Aleix dan Dovizioso, Crutchlow pun fokus dengan ritmenya.
Petaka datang buat Marquez, dan Crutchlow langsung melesat memimpin lomba. Valentino Rossi yang mengganas, sempat membayangi waktu Crutchlow, namun sudah terlambat.
Kemenangan di Australia ini menjadi yang kedua dalam musim ini, setelah Crutchlow juga menang di MotoGP Ceko (Brno) di saat trek basah/hujan.
"Sangat menyenangkan untuk menang satu di basah dan satu lagi di trek kering. Orang berpikir Anda hanya bisa menang saat hujan. Namun lihat, tim sudah melakukan pekerjaan yang baik. Saya sudah membutikan diri bisa menang di basah dan kering," kata Crutchlow di laman Crash.
Untuk balapan seri berikutnya di Sepang, Malaysia, Crutchlow mengaku mengusung semangat yang tinggi.
PHILLIP ISLAND - Rider LCR Honda Cal Crutchlow membuktikan diri mampu menang di dua kondisi balapan, basah dan kering. Crutchlow mencatat kemenangan
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025