Cuaca Buruk Tunda Pembukaan Pameran Lukisan Manet
Rabu, 23 Januari 2013 – 15:31 WIB
LONDON - Royal Academy London telah berencana membuka pameran lukisan karya Manet pada pekan ini. Namun satu lukisan masih absen lantaran buruknya cuaca di Inggris. Pameran bertajuk "Manet: Portraying Life" adalah pameran besar pertama di Inggris yang menunjukkan lukisan-lukisan potret seniman Prancis itu. Lebih dari 50 lukisan dari rentang karir pelukis bernama Edouard Manet itu dikumpulkan dari seluruh dunia, termasuk yang sudah menjadi koleksi pribadi.
The Amazon (1875) karya Manet yang menggambarkan seorang perempuan tengah menunggang kuda, sedianya akan diterbangkan dari Museum of Arts Sao Paulo di Brasil pekan lalu. Tetapi rencana itu terpaksa dibatalkan ketika salju hebat melanda Inggris.
Baca Juga:
Menurut BBC, Selasa (22/1), kurator MaryAnne Stevens mengakui tanggal kedatangan karya-karya yang dipinjamkan biasanya tidak seketat ini. "Lukisan itu kini diharapkan akan tiba sebelum pameran dibuka untuk umum pada Sabtu.
Baca Juga:
LONDON - Royal Academy London telah berencana membuka pameran lukisan karya Manet pada pekan ini. Namun satu lukisan masih absen lantaran buruknya
BERITA TERKAIT
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan RI Dukung Penguatan Pasukan Perdamaian di Palestina
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Presiden Prabowo Mengungkapkan Kerinduannya
- Prabowo: Indonesia Dukung Energi Terbarukan & Pengurangan Emisi Karbon