Cuaca Dingin Ekstrim Ancam Inggris
Rabu, 05 Desember 2012 – 10:51 WIB

Cuaca Dingin Ekstrim Ancam Inggris
LONDON - Suasana Natal di Inggris terancam cuaca ekstrim yang melanda negara tersebut. Diprediksi suhu dingin membeku akan melanda wilayah pedesaan akibat turunnya suhu secara drastis hingga -8 derajat Celsius atau sekitar 18 fahrenheit.
Otoritas stasiun pengamat cuaca memperingatkan datangnya hujan salju dan es di seluruh negeri, seperti London, Surrey, dan Hampshire pada Kamis (6/12) mendatang. Banjir salju juga bakal melanda bagian utara Inggris dan Wales.
Menurut Dailymail, banyak yang percaya Inggris tengah menuju salah satu musim dingin paling buruk dalam sejarah. Tekanan udara di atas Skandinavia, bakal menyapu dataran Inggris dari utara hingga ke timur. Suhu membekukan awal Desember ini akan terus berlanjut dengan hujan es dan salju meliputi sepanjang minggu.
Kondisi dingin diperkirakan akan berlangsung sepanjang bulan dengan suhu dibawah nol. Selain itu masyarakat negeri Ratu Elisabeth ini bakal menghadapi serangan kabut beku dan terpaan angin dingin dengan kecepatan sekitar 30 mph atau 48 km/jam.(esy/jpnn)
LONDON - Suasana Natal di Inggris terancam cuaca ekstrim yang melanda negara tersebut. Diprediksi suhu dingin membeku akan melanda wilayah pedesaan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Setahun Sebelum Meninggal, Paus Fransiskus Sederhanakan Liturgi Pemakaman Kepausan
- Kabar Duka, Paus Fransiskus Meninggal Dunia
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza