Cuaca Ekstrem, 6 Warga di Kabupaten Puncak Meninggal Dunia
jpnn.com - PAPUA TENGAH - Sebanyak enam warga Distrik Agandugume dan Lambewi Kabupaten Puncak, Papua Tengah yang terdampak cuaca ekstrem meninggal dunia.
Kadis Kominfo Puncak Ricky Siwi mengatakan enam orang tersebut mengalami sakit, yang diduga akibat terdampak cuaca ekstrem.
"Warga yang meninggal, masing-masing tiga orang di distrik Agandugume dan Lambewi," ujarnya.
Satu dari enam korban meninggal dunia masih bayi.
"Lima orang dewasa, satu bayi yang baru dilahirkan. Mereka rerata mengalami diare," kata Ricky.
Nama-nama korban meninggal dunia di Distrik Agandugume, yakni Yenis Telenggen (38), Yemina Murib (42), dan Ater Tabuni (46).
Sementara itu, di distrik Lambewi, yaitu Ila Telenggen (1 hari), Tenus Murib (46), dan Tera Murib (39).
"Para korban mengalami diare. Tim medis yang diturunkan masih mengumpulkan data," tuturnya.
Pemerintah Kabupaten Puncak memberlakukan tanggap darurat sejak 7 Juni sampai dengan 7 Agustus.
- Setelah Membunuh 2 Tukang Ojek, KKB Berulah Lagi Hari Ini
- 7 Manfaat Salak, Anda Bakalan Terbebas dari Anemia
- LKPI: Willem Wandik-Aloysius Giyai Bakal Menang di 6 Kabupaten Papua Tengah
- Redakan Diare dengan Mengonsumsi 5 Pengobatan Alami Ini
- Willem Wandik-Aloysius Giyai Merajai Pilgub Papua Tengah Versi Survei TBRC
- Banjir Bandang di Banjaran, 500 KK Terdampak, Bey Minta Warga Waspada Cuaca Ekstrem