Cuaca Ekstrem, Lima Rumah Diterjang Puting Beliung

jpnn.com, BULELENG - Cuaca ekstrem yakni musibah angin puting beliung menerjang wilayah Buleleng, Provinsi Bali dalam beberapa hari terakhir. Akibatnya sejumlah rumah warga mengalami kerusakan.
Hingga Minggu (27/1) malam Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Buleleng masih melakukan pendataan terhadap kerusakan yang terjadi.
Angin kencang berhembus sekitar pukul 19.15 Minggu malam. Tiba-tiba angin bergulung kencang. Warga pun sempat dibuat was-was dengan angin kencang yang tiba-tiba berembus.
Dampak angin kencang itu mengakibatkan sejumlah rumah warga mengalami kerusakan. Seperti di Banjar Dinas Kubuanyar, Desa Kubutambahan.
Sebanyak lima unit rumah warga yang ada di Pantai Segara Kubutambahan, mengalami kerusakan. Atap rumah mereka diterbangkan angin puting beliung.
Untuk sementara para warga mengungsi di balai kelompok setempat. Rumah warga yang mengalami kerusakan masing-masing milik Made Swardika, 50; Kadek Budiasa, 32; Gede Arjana, 68; Nyoman Sapa, 53; dan Komang Suarsana, 47.
Perbekel Kubutambahan Gede Pariadnyana mengatakan, angin kencang memang sempat berhembus pada Minggu malam.
Saat itu dirinya sudah was-was dengan kondisi di pesisir pantai. Terlebih beberapa hari lalu, rumah salah seorang warganya rusak tertimpa pohon.
Cuaca ekstrem yakni musibah angin puting beliung menerjang wilayah Buleleng. Akibatnya sejumlah rumah warga mengalami kerusakan. BPBD Buleleng masih melakukan pendataan terhadap kerusakan yang terjadi.
- 1 Rumah Rusak Berat Tertimpa Longsor di Cianjur
- BMKG Sebut Ada Potensi Gelombang hingga 4 Meter di Sumbar
- Kawanan Gajah Liar Merusak 7 Rumah Warga di Lampung Barat
- Pemkab Sumedang Siapkan Solusi Permanen Atasi Banjir Lumpur di Dusun Bakom Cisitu
- Angin Puting Beliung Menerjang Kepulauan Seribu, 10 Rumah Rusak
- Jateng Siaga Bencana, Polisi Siapkan Jalur Alternatif Mudik Lebaran 2025